ASN di Kota Cilegon Sumringah Tunjangan Naik 100-125 Persen

Date:

 

Kota Cilegon – Wali Kota Cilegon Tb. Iman Ariyadi menggelar pembinaan sekaligus pengumuman kenaikan gaji tunjangan daerah (tunda) Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Cilegon sebesar 100-125%. Acara berlangsung di Hotel Grand Mangku Putra Cilegon, Kamis (15/12/2016).

Dalam sambutanya, Iman menyebutkan, pembinaan ini dilakukan demi meningkatkan kinerja pegawai ASN di lingkup Pemerintahan Kota Cilegon. 

“Dikumpulkannya ASN pada hari ini adalah untuk memberikan motivasi kepada ASN agar meningkatkan kembali kinerja ASN di Kota Cilegon,” ungkapnya.

Mengenai kenaikan gaji tunjangan daerah Kota Cilegon, menurut Iman hal itu dilakukan karena pembangunan fisik di Kota sudah berlangsung. 

“Perhitungan anggaran di Kota Cilegon sudah dihitung dengan matang, kenaikan tunjangan daerah bagi ASN dilakukan karena anggaran yang diperlukan untuk pembangunan fisik sudah berlangsung dimana-mana, seperti betonisasi jalan, revitalisasi pasar tradisional, pembangunan taman, pembangunan trotoar bagi pejalan kaki dan pembangunan infastruktur lainnya,” tuturnya.

Tetapi Iman meminta kepada ASN untuk meningkatkan kinerja mereka dalam hubungannya dengan kewajiban sebagai ASN. 

“Kenaikan tunjangan Daerah ini patut kita syukuri  bersama, tetapi saya minta kepada ASN untuk bekerja secara maksimal, tingkatkan kinerja kita, lakukan pelayanan publik yang baik kepada Masyarakat, dan tidak adalagi ASN yang memiliki jiwa ingin dilayani tetapi harus melayani,” pintanya.

Lebih lanjut Iman menjelaskan dalam pemberian tunjangan daerah ini bisa saja tidak diberikan sepenuhnya tetapi dilihat dari tingkat kehadiran ASN itu sendiri. 

“Tunjangan Daerah ini bisa saja tidak didapati ASN 100%, karena kita akan memberlakukan punishment bagi ASN yang masih malas untuk masuk kerja, tidak apel, dan pulang sebelum waktunya, untuk itu saya minta kepada BKD untuk tidak lagi menggunakan absen tanda-tangan, tetapi sudah harus menggunakan absensi online,” jelasnya.

Sementara itu Wakil Walikota Cilegon, Edi Ariadi menjelaskan kenaikan gaji tunjangan daerah ini sesuai dengan visi dan misi janji kampanye pada pemilu kemarin.

“Kenaikan gaji ini, sesuai dengan janji kami pada pemilu kemaren untuk mensejahterakan ASN dengan kenaikan tunjangan, tetapi kenaikan ini diharapkan mampu memberikan semangat kepada ASN untuk meningkatkan kualitas kinerjanya, inputnya besar maka outputnya juga harus besar, perbaikan pelayanan harus ditingkatkan, agar kita bisa sama-sama mensejahterakan Masyarakat Kota CIlegon,” katanya.

Plt. Sekretaris Daerah Kota Cilegon, Ratu Ati Marliati melaporkan dalam sambutannya kegiatan ini bertujuan untuk menyepakati bersama untuk bekerja secara maksimal. 

“ASN sebagai motor pergerak roda Pemerintahan, baik buruknya suatu penyelenggaraan pelayanan kepada Masyarakat itu bergantung kepada ASN, oleh karena itu Pemerintah Kota Cilegon memiliki kewajiban untuk melaksanakan pembinaan ASN yang dilakukan secara berjenjang, sesuai dengan visi misi memantapkan tata kelola Pemerintahan yang baik, sehingga dengan dikumpulkannya ASN disini semoga dapat menyamakan persepsi untuk kita semua bekerja secara maksimal untuk memberikan pelayanan yang baik sehingga dapat kesejahteraan kepada Masyarakat,” pungkasnya.

Pembinaan Pegawai ini dilakukan dua tahapan, yang pertama mengundang 18 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan jumlah pegawai 1.692 dan yang kedua dilakukan Selasa (20/12/2016) akan mengundang 14 SKPD dan 8 kecamatan ditambah 43 kelurahan dengan total pegawai 1.642. (Bagian Kominfo Setda Kota Cilegon)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sepanjang 2021-2023 Sudah 3.000 Warga Cilegon Dapat Beasiswa Full Sarjana

Berita Cilegon - Pemerintah Kota atau Pemkot Cilegon melalui...

Perkenalkan, Ini Jajaran Pengurus DKM Masjid Agung Al Amjad Periode 2023-2026!

Berita Tangerang - Dewan Kemakmuran Masjid atau DKM Masjid...

Budaya Pelayanan Prima Digaungkan dari Kota Cilegon!

Berita Cilegon - Budaya pelayanan prima digaungkan dari Kota...

Wali Kota Cilegon Ajak ASN dan Masyarakat Ramai-ramai Tangkal Hoaks

Berita Cilegon - Hoaks diprediksi bakal banyak bertebaran, terutama...