Skytrain Bandara Soetta Resmi Beroperasi, Menhub: Luar Biasa!

Date:

Tangerang – Automatic People Movement System (APMS) atau Skytrain resmi beroperasi, di shelter 3 Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang, Minggu (17/9/2017).

Usai diresmikan pengoperasiannya, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Rini Soemarno dan Dirut PT Angkasa Pura II M Awalludin langsung mencoba menaiki kereta super canggih tanpa awak tersebut.

“Luar biasa! Satu peningkatan level of service yang menjadi keharusan bagi operator bandara telah ditampilkan lagi. Artinya, kita tidak berhenti meningkatkan level of service. Apalagi, hari ini adalah Hari Bakti Perhubungan, kami berterima kasih kepada Kementerian BUMN yang tidak hentinya melakukan inovasi untuk melayani konsumen,” papar Budi yang terlihat sangat menikmati saat menaiki kereta tersebut.

Saat ditanya evaluasi, Budi mengatakan APMS sudah lebih baik dari satu bulan lalu saat dilaksanakan simulasi.

“Lebih baik dari satu bulan yang lalu, tapi harus saya nyatakan karena ini suatu yang baru, saya minta Angkasa Pura harus dilakukan secara konservatif, kami sama-sama membuat SOP dan diharapkan bisa dijalankan dengan safe dan dengan SOP yang baik. Baik sekali dan menyenangkan hari ini,” ucap Budi sumringah.

Sementara itu, Rini mengaku, APMS merupakan buah kerja sama antara Kementerian BUMN dan Kemenhub.

“Tadi kita sudah mencoba ke terminal 2, semua lancar. Memang kami betul-betul dengan Kemenhub bekerja erat, people mover ini pertama yang di Indonesia sehingga SOP-nya belum ada, makanya kita buat bersama-sama dengan Kemenhub membuat SOP keamanan nya segala,” terang Rini.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Setelah Sebatik Merambah Pasar Taiwan hingga Belanda, Kini Giliran Sepatu Lokal ‘Dorks’ Diekspor ke Senegal

Berita Tangerang - Sepatu-sepatu lokal di Kabupaten Tangerang yang...

Kata Pejabat Kemenko Perekonomian dan Bank Indonesia soal Inflasi dan Digitalisasi di Banten

Berita Banten - Tim Pengendalian Inflasi Daerah atau TPID...

Emang Boleh Ada Bolen Selegit ‘Ovenin’ Buatan Sri?

Berita Tangerang - Sri Yuningsih memberikan garansi tentang keunggulan...

bank bjb Kembali Dipercaya Jadi Penempatan RKUD Kota Tangsel

Berita Tangsel - bank bjb kembali dipercaya sebagai tempat...