Kota Tangerang Nomor Satu Penyalahgunaan Narkoba di Banten

Date:

Tangerang – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang menyebutkan wilayah Tangerang sebagai zona merah peredaran narkoba sehingga petugas BNN itu selalu disiagakan untuk mengantisipasi, dan menekan peredaran barang haram itu.

“Sudah sangat rawan dan memprihatinkan. Baik itu tahanan pemuda dewasa. Wilayahnya merata,” ujar Kepala BNN Kota Tangerang, AKBP Akhmad F. Hidayanto, Senin (10/4/2017).

Bahkan, menurut pemetaan BNN, Kota Tangerang menjadi wilayah nomor satu penyalahgunaan narkoba di Provinsi Banten.

“Kota Tangerang nomor satu di Banten, usianya pun yang terkena narkoba ini usia produktif antara 10-59 tahun,” ungkap Akhmad.

Ia menjelaskan, hal tersebut karena daerah ini merupakan salah satu tujuan urbanisasi terbesar di Jabodetabek, maka menjadi daerah rawan penyalahgunaan. 

“Lebih miris lagi kebanyakan yang menggunakan narkoba ini tahu bahaya narkoba,” tutupnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mendagri Ungkap Peran Jokowi pada Penunjukkan Al Muktabar Jadi Pj Banten yang Ketiga Kali

Berita Jakarta - Al Muktabar telah dilantik kembali menjadi...

Untuk Pemda yang Masih Pelit sama Informasi, Simak Nih Penjelasan Plh Kapuspen Kemendagri!

Berita Jakarta - Pemerintah Daerah atau Pemda diminta agar...

ASN Harus Bisa Menjadi Contoh yang Baik dengan Menjaga Netralitas dalam Pilkada

Berita Tangerang - Aparatur Sipil Negara atau ASN harus...