Ditargetkan 2019 Seluruh Tanah Di Kota Tangerang Bersertifikat, Arief Mengaku Siap

Date:

ARIEF R WISMANSYAH BICARA SOAL SERTIFIKAT
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah.(Banten Hits/Maya Aulia)

Tangerang – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, Sofyan Djalil menargetkan seluruh bidang tanah di Kota Tangerang sudah bersertifikat. Hal tersebut diungkapkan saat menghadiri Penyerahan Sertifikat tanah kepada 10.100 penerima di Tangerang Selatan, Rabu (13/10/2017).

Menanggapi hal itu, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengaku siap dengan target tersebut. Dirinya pun akan siap bekerjasama dengan BPN untuk memberikan sertifikat kepada masyarakat.

“Kalau dari kita siap, kenapa sampe tahun 2019 karena tenaganya mereka yang terbatas karena BPN punya program tol Kunciran, perluasan Bandara Soekarno-Hatta,” ujarnya, Kamis (13/10/2017).

BACA JUGA : Menteri Agraria dan BPN : Tahun 2019 Semua Lahan di Tangerang Raya Sudah Bersertifikat

Dirinya juga mengatakan, banyak program pemkot yang tertahan masalah prona. Untuk itu, dirinya telah meminta Menteri Sofyan Djalil untuk ikut membantu Kota Tangerang.

“program kita juga tertahan masalah prona, saya juga laporkan minta kepada pak menteri dan Kepala BPN provinsi untuk tenaganya benar-benar di backup, jangan hanya bagus dihadapan presiden kesannya tercapai, karena pemkot siap mensubsidi,”kata Arief.

BACA JUGA : Pesan Presiden Jokowi kepada Penerima Sertifikat Tanah Gratis di Tangerang

Nantinya, lanjut Arief, Pemerintah Kota Tangerang akan mensubsidi sebagian pemberian sertifikat yang saat ini masih mencapai 213.000 bidang tanah yang belum disertifikatkan.

“Kita siap mensubsidi, 100.000 sertifikat disubsidi dari APBN, sementara 50.000 disubsidi APBD, sehingga 150.000 bisa selesai di 2018, sisanya 63.000 sertifikat akan dikejar di tahun 2019,” tandasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...