Andika Minta KNPI Lakukan Aksi Konkret untuk Masyarakat

Date:

 

Tangerang – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Banten sudah saatnya melakukan aksi konkret di tengah-tengah masyarakat. KNPI sudah bukan saatnya mengharapkan program-program pembinaan dari pemerintah.

Pernyataan itu disampaikan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy saat sambutan pembukaan Rakerda DPD KNPI Banten di Hotel Grand Serpong, Tangerang, Rabu (29/11/2017). Hadir dalam acara tersebut Ketua DPP KNPI M Ilham, Ketua DPD KNPI Banten Rano Al Fath, dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Pemprov Banten Deden Apriandhi.

“Sebagai wadah berhimpun OKP, di KNPI ini sudah pasti tempat berhimpunnya kader-kader terbaik yang diutus OKP. Oleh sebab itu, masalah pembinaan itu memang seharusnya sudah selesai. Sekarang saatnya kita bermitra,” kata Andika seperti dirilis siaran pers yang diterima Banten Hits.

Andika memastikan, Pemprov Banten di bawah kepemimpinan Wahidin Halim dan dirinya, menyambut baik dan siap menjadi mitra strategis bagi DPD KNPI Banten. Kemitraan dimaksud akan dilakukan oleh pemprov sepanjang yang bertujuan memajukan daerah dan mensejahterakan masyarakat Banten.

“Silahkan kami dengan tangan terbuka menunggu tawaran kemitraan dari KNPI sepanjang untuk kesejahteraan masyarakat Banten dan kemajuan daerah,” kata Andika.

Ketua DPP KNPI M Ilham mengamini pernyataan Andika, Menurutnya. posisi KNPI memang harus naik tingkat dari tingkat pembinaan menuju tingkat kemitraan dengan pemerintah. 

“Jadi kita seharusnya sudah tidak rebut lagi soal internal seperti dualisme atau yang lainnya. Kapan kita mau bantu masyarakatnya kalau rebut terus?” kata Ilham yang datang mewakili Ketua Umum DPP KNPI M Rifai Darus.

Terkait kemitraan KNPI dengan pemerintah di daerah ini, Ilham mencontohkan, KNPI di Maluku baru-baru ini secara tanggap telah membantu pemerintah daerah di sana dalam soal pencairan dana bantuan pemerintah daerah kepada para guru yang terhambat persoalan teknis. 

“Itu situsiasional saja dilakukan oleh KNPI di sana. Nah, dalam rakerda ini saya kira kita di Banten bisa merumuskan kemitraan-kemitraan dengan pemerintah daerah di sini yang lebih terencana,” katanya.(Rus) 

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...