Satpol PP Akan Gandeng Dindik Cegah Tawuran Pelajar di Kota Tangerang

Date:

Pelaku Tawuran Diamankan Polsek Tangerang
Ilustrasi: Polsek Tangerang mengamankan tujuh orang yang hendak tawuran beserta senjata tajam. (Dok. Banten Hits)

Tangerang – Kabid Ketertiban Umum dan Ketentraman Satpol PP Kota Tangerang A. Gufron Falfeli mengakui, pencegahan aksi tawuran pelajar tidak bisa dilakukan oleh satu instansi saja.

BACA JUGA: Dindik Pesimis Tawuran Pelajar di Kota Tangerang Bisa Dihilangkan

Gufron mengatakan, pihaknya akan bekerja sama dengan Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Provinsi Banten.

“Sebagai langkah preventif untuk menekan angka tawuran di Kota Tangerang,” kata Gufron, Rabu (19/9/2018).

Langkah kerja sama tersebut dilakukan agar dapat membuat dan mengambil kebijakan yang tepat dalam upaya mencegah aksi tawuran di kalangan pelajar di Kota Tangerang.

“Insya Allah, dalam waktu dekat kami betuk tim untuk bersama-sama menangani dan mencegah terjadinya tawuran,” ucapnya.

BACA JUGA: Pelajar Tawuran di Kota Tangerang Bawa Celurit dan Gergaji

Namun, Gufron belum bisa menyampaikan progam apa saja yang nantinya dilakukan.

“Kalau formulanya sih sudah ada, cuma untuk diterapkannya kita harus terlebih dahulu berkoordinasi dengan KCD, kan percuma kalau kami cuma mengamankan mereka yang tawuran tanpa ada campur tangan dari dinas pendidikan,” jelasnya.

“Kami sangat yakin hasilnya nanti sesuai yang kita harapkan dan tepat sasaran,” tambahnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...