Pemkab Lebak Buka Lebar Investasi Sektor Pariwisata

Date:

Lebak – Banyaknya potensi dan destinasi wisata yang dimiliki, industri keprawisataan diyakini bakal menjadi sektor unggulan di Kabupaten Lebak.

Melalui kemitraan dengan stakeholder terkait, Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya optimis, pariwisata mampu memberikan kontribusi besar terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). Pemerintah daerah setempat pun membuka kesempatan seluas-luasnya bagi para investor yang tertatik menanamkan modalnya.

“Kami buka pintu selebar-lebarnya bagi investor yang ingin berinvetasi di bidang keprawisataan,” kata Iti di sela pembentukan Forum Komunikasi Lintas Pelaku Pariwisata Kabupaten Lebak (FKLP2KL), di Andhika Resto Rangkasbitung, Selasa (2/5/2017).

Iti berharap sinergi dengan berbagai stakeholder terkait agar semakin banyak investor yang melirik Lebak sebagai tujuan investasinya.

“Bukan hanya dari dalam negeri, termasuk dari luar negeri,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Banten Neng Nurcahyati mengapresiasi pembentukan FKLP2KL oleh Pemkab Lebak.

“Apresiasi khususnya kepada Ibu Bupati Iti Octavia Jayabaya dan dinas pariwisata membentuk FKLP2KL sebagai mitra pemkab dalam mengembangkan kepariwisataan di Lebak,” ujarnya.

Kemitraan antara pemerintah daerah dengan stakeholder yang berjalan baik akan mewujudkan industri kepariwisataan positif.

“Pemkab Lebak harus serius melakukan pembinaan dan bersinergi agar Semakin banyak potensi wisata yang dikenal dan menjadi tujuan favorit wisatawan,” harapnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Bumi Tirtayasa, Tempat Healing Teranyar yang Bikin Segala Penat Ambyar..

Berita Serang - Namanya Bumi Tirtayasa. Memasuki kawasan ini...

Mau Liburan ke Wisata Pantai di Lebak? Balawista Bakal Jamin Keamanan dan Keselamatan Wisatawan

Berita Lebak- Kunjungan wisatawan ke destinasi wisata pantai di...

Sssttt….’Hidden Gem’ di Pelosok Lebak Dipamerkan di Cilograng Festival 10-26 November 2022

Lebak - Pemerintah Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak menggelar Cilograng...